Orang-Orang yang Menginspirasi




            Sesuai janji aku pada postingan sebelumnya, kali ini aku akan membahas beberapa orang yang cukup banyak berpengaruh dalam pola berpikir yang aku terapkan. Ya boleh dibilang mereka ini adalah orang-orang yang menginspirasi aku, selain firman Tuhan dan keluarga. Yoo, yang mau kepoin silahkan dilanjutkan hehehe
1.      Mother Theresa
Foto: bimtech.ac.in
Santa Theresa dari Kalkuta atau Mother Theresa pasti akan menginspirasi siapa pun yang menonton atau membaca kisahnya. Mother Theresa mengabdikan seluruh hidupnya untuk melayani orang-orang sakit (kusta) dan miskin. Apa yang dilakukan benar-benar langka untuk kebanyakan orang. Bagaimana tidak, kehidupan membiaranya yang mengurus anak-anak sekolah dan berdoa tidak cukup membuat hatinya tenang sampai Dia terpanggil untuk menjangkau lebih jauh orang-orang yang dikucilkan dan hampir tak berpengharapan.
2.      Yuliana Nike Ndaumanu
Foto: Doc pribadi Nike
Siapa dia? Dia adalah orang yang pertama kali membuka cara berpikir aku. Cara berpikir tentang pertemanan dan cara menghargai diri sendiri. Tidak melulu menyalahkan diri sendiri kalau ada hal yang menimpa. Belajar untuk “cuek” dengan orang-orang yang sebenarnya tidak pernah menghargai apalagi menyadari kehadiran kita. Nasehatnya pas kena hati dan ampuh membuat hati tenang. Benar-benar berterimakasih deh :)
3.      Budi Waluyo
Foto: hipwee.com
Pasti ada yang kenal ya? Kak Budi ini mentor di Sekolah TOEFL dan Sekolah Inggris. Hal yang paling berkesan adalah saat aku mengikuti online course yang diadakan Kak Budi dan aku mendapatkan pesan yang mana inti dari pesan itu tidak akan terlupakan “Kalau kita memudahkan jalan orang lain untuk keluar dari masalahnya, maka jalan kita akan dipermudah juga”. Kak Budi selalu bercerita kalau dia lagi punya masalah yang banyak, dia akan berusaha mencari orang yang mau dibantu. Pasti tidak masuk akal kan? Kok bisa, bantu orang lain di saat kita sendiri saja butuh bantuan. Tapi, aku sering melakukannya dan hasilnya terbukti luar biasa.
4.      Junita Veronica Diding
Foto: doc pribadi Kak Uni
Sering kupanggil Kak Uni. Aku ingat dulu belum terlalu akrab sama Kak Uni, tapi setelah tahu kita punya impian yang sama, maka komunikasi terus berjalan bahkan sampai sekarang. Pengalaman yang Kak Yuni sering bagikan mengajarkanku bahwa mengejar mimpi itu harusnya memang begini. Berusahasekuat tenaga boleh-boleh saja tapi jangan juga melupakan kuasa Sang Pencipta. Tetap percaya bahwa mimpi itu akan kita raih.
5.      Gita Savitri Devi
Foto: doc pribadi Kak Gita (a cup of tea)
Bah kakak kece yang satu ini banyak menginspirasi anak-anak muda di Indonesia lewat kanal YouTube dan blognya. Well, nemu akunnya Kak Gita sekitar 1 tahun yang lalu, sudah hampir 2 tahun sih. Sejak pertama nonton videonya memang suka banget bahkan sampai hari ini. Soalnya hal yang disamppaikan Kak Gita itu benar adanya. Misalnya, kita sering scanning penampilan orang dari ujung rambut sampai ujung kaki. Kita membicarakan orang lain kalau merasa ada yang aneh atau berbeda dari orang tersebut. Alhasil, kita selalu merasa ada kekurangan pada diri kita karena kebiasaan kita sendiri yang suka menilai keburukan atau kekurangan orang lain. Padahal sebenarnya itu biasa-biasa saja tapi kita malah terganggu dengan hal-hal kecil yang sebenarnya buat orang lain juga tidak penting. Sampai sekarang nih sudah banyak yang subscribe akunnya Kak Gita, bahkan Kak Gita di undang ke YouTube space di London untuk mengikuti Creator for Change Project. Aku juga belajar untuk nyaman dengan diri sendiri, entah orang di luar mau ngomongin apa ya terserah mereka. Kalau kata Kak Gita sih kita tidak bisa membuat semua orang suka sama kita. Hal yang terpenting kan, kita paham dengan diri kita dan kita tahu kalau kita melakukan hal-hal yang bermanfaat. Sudah itu saja, tidak usah peduli dengan suara sumbang yang tidak ada kontribusinya sama sekali buat hidup kita.
6.      Jack Ma
Foto: lifehack.org
Kalau Jack Ma baru akhir-akhir ini suka nonton videonya, tapi aku belajar beberapa hal. Contoh, paling sering kalau orang lain berhasil atau sukses kita akan melirik ke kesuksesan mereka. Nah menurut Jack Ma kita jangan belajar dari kesuksesannya tapi belajarlah dari kegagalannya karena akan banyak kegagalan yang akan kita temui ke depannya. Jack Ma juga mengatakan bahwa kalau ingin belajar janganlah di tempat (perusahaan) yang besar tapi pilihlah yang kecil supaya kita bisa belajar banyak hal di sana. Jack Ma yang ditolak 10x ditolak oleh Harvard University tidak menyerah bahkan dia juga ditolak oleh beberapa perusahaan, tapi dia tidak menyerah dia mengatakan “Hari ini sulit, besok akan lebih buruk, tapi hari  setelahnya akan indah”.
7.      Merry Riana
Foto: YouTube.com
Terkenal dengan mimpi sejuta dollarnya sudah pasti aku terinspirasi karena kegigihannya dalam berjuang untuk memiliki kebebasan finansial sebelum umur 30 tahun. Lebih dari itu aku belajar artinya berjuang saat masa-masa sekolah seperti sekarang.
8.      Yasa Singgih
Foto: ask.fm
Satu pesan yang membekas dari Yasa pengusaha muda Indonesia yang terkenal dengan usahanya Men’s Republic punya pandangan tersendiri. Yasa yang sudah memulai karir sejak 15 tahun mengatakan bahwa “masa muda yang baik tidak dihabiskan dengan berleha-leha”.
Ya sudah itu saja dulu, masih banyak orang yang menginspirasi aku juga. Aku cuma mau bilang terima kasih, hidup kalian sudah memberikan perubahan positif buat hidup orang lain.Semoga tulisan ini bermanfaat ya.

Comments